Monday, April 23, 2018

8 cara menanam durian

8 Cara Menanam Durian Montong Agar Cepat Berbuah

Bagi sebagian orang buah durian merupakan buah yang harus dihindari lantaran baunya yang menyengat serta rasanya yang sangat manis, tak heran jika setelah mengkonsumsinya beberapa orang akan merasa pusing karena baunya. Namun jangan salah, buah yang satu ini merupakan king of fruit diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia yaitu raja dari segala buah.
Walau banyak orang yang cenderung menghindarinya banyak juga yang menggemari buah durian, mereka rela bersusah payah hanya demi mendapatkan buah durian. Karena termasuk salah satu jenis tanaman tropis, maka tak heran jika pohon durian tumbuh subur di Indonesia. Di Indonesia sendiri buah durian paling banyak dijumpai di daerah Kalimantan karena banyaknya petani durian disana, dan durian sendiri merupakan buah asli yang berasal dari Asia Tenggara. Buah durian juga memili kandungan gizi yang baik bagi tubuh, selain rasanya yang memikat.
Baca juga:
Kandungan Gizi Buah Durian
  • Energy
  • Karbohidrat
  • Protein
  • Lemak
  • Serat
  • Vitamin
  • Folat
  • Asam
  • Kalium
  • Fosfor
Dengan banyaknya kandungan gizi yang ada, selain digunakan sebagai bahan campuran olahan makanan seperti kue, es, jus, pudding dan masih banyak lagi, buah durian juga memiliki khasiat antara lain karena kandungan antioksidan yang tinggi maka buah durian dapat menangkal radikal bebas yang menyebabkan kanker. Dan dengan mengkonsumsi buah durian maka anda dapat mencegah penyakit kardiovaskuler serta menjaga otot dan tulang agar tidak mudah sakit. Selain itu, buah durian merupakan spesies tumbuhan yang hidup berkelompok berasal dari marga Durio atau Durio Zibethinus dan namanya diberikan dari marga tersebut serta bentuk kulit buah yang menyerupai duri.
Dari semua semua jenis durian yang ada, ada satu jenis durian yang sangat digemari dan paling dicari dipasaran. Yaitu durian montong, durian ini paling banyak digemari selain rasanya yang lebih enak, daging buahnya juga lebih banyak dan tebal dengan biji yang kecil. Berbeda pula dengan durian pada umumnya, durian montong memiliki ukuran yang lebih besar dan harganya pun lebih mahal.
Namun kini anda tidak perlu khawatir, karena anda bisa menanam pohon durian montong sendiri di pekarangan rumah anda. Sehingga anda tidak perlu mengeluarkan biaya mahal untuk mengkonsumsi durian montong, anda juga tidak perlu susah payah mencarinya di pasar.
Berikut adalah cara menanam durian montong dengan mudah dan sederhana :
  1. Pemilihan benihan Durian Montong
Langkah pertama yang harus anda lakukan ketika ingin menanam buah durian adalah pembenihan. Benih durian montong mudah untuk didpatkan, anda bisa membelinya di beberapa toko pertanian, koprasi tani bahkan langsung dari biji asli durian montong sendiri. Dan berikut merupakan langkah dalam pembenihan biji durian :
  • Pilihlah jenis biji durian montong dengan kualitas super yang baik dan layak tanam.
  • Jika anda membelinya, maka pastikan bahwa kemasan benih terlihat rapih dan tidak rusak sedikitpun, tentusaja perhatikanlah varietasnya dan pastikan bahwa anda benar- benar membeli biji durian montong.
  • Jika anda memilih biji daari buah durian montong asli maka pilihlah buah durian yang sudah tua dan layak menjadi indukan.
  • Dan pastikan biji tidak cacat sedikitpun dengan kulit permukaan yang halus.
Baca juga:
  1. Pembenihan Durian Montong
Pembenihan pada durian montong terbilang mudah, hal ini karena biji durian memiliki daya tahan tinggi untuk tumbuh. Anda hanya perlu melakukannya dengan benar maka biji dipastikan memiliki tunas yang kuat dan layak tanam. Untuk lebih jelasnya lagi, berikut adalah langkah pembenihan durian montong yang tepat :
  • Siapkan wadah seperti baskom ataupun gelas plastik yang berisi air.
  • Letakkanlah biji durian yang telah siap ke dalam gelas atau baskom yang telah diidi air.
  • Perhatikanlah banyaknya air dalam wadah, biji durian yang direndam harus benar benar terendam sepenuhnya. Jika airnya kurang maka proses pembenihan akan gagal. Anda bisa menambahkan air hingga penuh ke dalam wadah tersebut.
  • Pastikanlah biji durian tidak mengapung, apabila biji durian terlihat terapung maka buanglah. Biji durian mengapung tandanya biji tersebut merupakan biji yang tidak layak tanam.
  • Rendamlah biji durian hingga akar dan tunasnya muncul.
  1. Lahan Tanam Durian Montong
Untuk menanam durian montong, anda perlu sebuah lahan tanam yang luas seperti pekarangan rumah anda. Pohon durian montong merupakan jenis pohon besar sehingga anda tidak disaranka untuk menanamnya di pot. Selain ukuran pohon yang cenderung besar dan kokoh, pohon durian juga memikiki akar yang dapat menjalar. Jadi pemilihan lokasi lahan yang baik sebaiknya tidak terlalu dekat dengan rumah, karena akarnya dapat merusak podasi rumah nantinya. Setelah anda mendapatkan lokasi yang tepat, berikut merupakan langkah persnyiapan lahan tanam untuk durian montong :
  • Gemburkan tanah lahan tanam terlebih dahulu menggunakan sekop ataupun cangkul, disarankn menggunakan cangkul.
  • Setelah tanah gembur, anda bisa mencampurkan pupuk dan sekam pada tanah lahan tanam dengan perbandingan 2:1.
  • Sebaiknya pupuk yang anda gunakan adalah pupuk organik seperti pupuk kompos atau pupuk kandang. Penggunaan pupuk organik tidak akan menyebabkan perubahan tekstur ataupun kandungan tanah.
  • Anda juga harus memperhatikan kelembaban tanah terlebih dahulu, jika dirasa tanah terlalu kering maka siramlah terlebih dahulu hingga dirasa tanah cukup lembab.
  • Mulailah mempersiapkan lahan selama 2 minggu sebelum anda siap untuk menanam dan lakukanlah penyiraman secara rutin yaitu sebanyak 2 kali sehari serta pemupukan lahan setiap seminggu sekali.
  
  by ilmubudidaya.com

cara stek tanaman

Cara Menyetek Tanaman yang Benar dan Mudah

Cara Menyetek TanamanCara memperbanyak tanaman salah satunya adalah dengan cara menyetek tanaman. Setek tanaman adalah cara budidaya tanaman dengan cara memotong bagian bagian tumbuhan tertentu kemudian ditanam di tanah setelah jangka waktu yang telah ditentukan.
Adapun tujuan dari penyetekan tanaman adalah mengoptimalkan pembentukan sistem akar yang baru hasil stek tersebut. Yang perlu diingat disini adalah bahwa tidak semua tanaman dapat dilakukan setek batang, hal ini dikarenakan untuk mengurangi kerugian ataupun kegagalan dalam proses stek tersebut. ( baca : Jenis Jenis Akar Tumbuhan )
Lalu bagaimana cara stek tanaman pada bagian batangnya ? Seperti namanya, stek ini nantinya akan menyambungkan bagian batang ataupun cabang dari pohon induk. Sebelum melakukan proses stek batang, alangkah lebih baik untuk menyiapkan alat alat yang diperlukan seperti:
  • Gunting stek yang tajam
  • Polybag
Selain itu, syarat tanaman agar dapat distek adalah pohon induknya harus dalam keadaan sehat, tidak terserang penyakit atau hama dan sedang tidak bertunas. ( baca : Hama dan Penyakit pada Tumbuhan )
Pada umumnya, stek batang dibedakan menjadi 3 jenis, yaitu:
  • Stek Lunak – Merupakan stek yang dibuat dari cabangnya yang masih muda dalam masa dan dalam masa pertumbuhannya. ( baca : Struktur Batang Dikotil dan Monokotil )
  • Stek Setengah Lunak – Merupakan stek yang dibuat dari cabang pohon yang tidak mengalami pertumbuhan lagi dan sedang dalam proses menuju batang tua. Biasanya usianya tidak lebih dari 1 tahun.
  • Stek Keras – Merupakan stek bagian batang yang sudah sangat keras dan umurnya lebih dari setahun.

1. Menyiapkan Bahan

Langkah awal pada stek batang adalah dengan menyiapkan media yang nantinya digunakan untuk menanam stek tersebut. Biasanya media tersebut berisi campuran pasir dengan pupuk kompos atau tanah dengan pupuk kompos atau dapat pula menggunakan serbuk gergaji kayu tergantung jenis pohon yang akan di stek. Adapun perbandingan antara pasir dengan pupuk kompos adalah 1:1, atau 2:1. Artikel terkait : Peran Biologi dalam Bidang Pertanian
Masukkan media tersebut ke polybag atau tempat lain dengan ketentuan untuk kedalamannya minimal 10cm. Dalam pengisian polybag tidak boleh sampai penuh, sisakan 3cm dibawah bibir polybag. Berilah air pada media tersebut hingga air hingga air keluar lagi, hal ini agar semua media dapat terkena air. ( baca : Akibat Kurang Air bagi Tumbuhan )

2. Pemotongan Batang

Tahap kedua adalah pemotongan pada batang tersebut. Akan tetapi pada tahap ini terdapat beberapa ketentuan lain seperti:
  • Stek Lunak & Setengah Lunak
Untuk kedua stek ini sebaiknya potonglah batang atau ranting pohon dengan panjang sekitar 10-12,5 cm dengan diameter 0,5 cm. Kemudian buanglah bagian bawah daun dan menyisakan beberapa helai saja. ( baca : Bagian Bagian Daun )
  • Stek Keras
Sedangkan untuk stek keras, potonglah dengan panjang 15-20 cm dan yang perlu diingat bahwa pemotongan pada stek keras harus dibawah bagian yang lunak. Kemudian sisakan 3 helai daun saja pada bagian atas hasil stek, sedangkan daun yang agar lebar dipotong setengah. Artikel terkait : Bagian Bagian Batang

3. Menyambung Batang

Untuk tahap ketiga ini, kita dapat menambahkan zat yang dapat merangsang pertumbuhan dari tanaman yang akan distek tersebut. Caranya adalah dengan memasukkan bagian pangkal hasil stek ke zat tersebut. Kemudian sambungkan pangkal stek tersebut ke batang yang dibelah sebelumnya. Artikel terkait : Fungsi Hormon Asam Absisat
Setelah keduanya terlihat tersambung, kemudian bungkuslah dengan plastik yang transparan sehingga cahaya matahari dapat masuk. Langkah selanjutnya adalah tempatkan di tempat yang teduh agar dapat tumbuh dengan baik. Dan tunggulah dalam jangka waktu kurang lebih 1 minggu untuk mengunggu hasilnya.

4. Perawatan

Apabila sudah 1 minggu, lihatlah stek batang tersebut. Biasanya sudah muncul daun baru yang masih segar dan bagian pangkalnya dari sambungan sudah mulai berakar. Setelah 1 bulan, biasanya tanaman tersebut sudah dapat dipindah ke wadah yang lebih besar. Akan tetapi jangka waktu ini tergantung dari tanaman yang distek.
Setelah dipindahkan ke tempat yang lebih besar, rawatlah hingga tumbuh dan berkembang dengan baik sehingga dapat dipindahkan lagi ke lahan pertanian. Yang perlu diperhatikan disini adalah jangan sampai hasil stek ini mengalami kekeringan, hal ini dikarenakan dapat membuat tanaman tersebut menjadi layu bahkan mati. Akan tetapi tidak boleh kelebihan air karena akan mengganggu sistem perakarannya.
Artikel terkait :

Cara Mempercepat Pertumbuhan Akar

Pada stek batang ini, pertumbuhan akar akan tumbuh secara bertahap tergantung nutrisi yang didapatkan dari lahan media tersebut. Untuk mempercepat pertumbuhannya, kita dapat menggunakan cara sebagai berikut:
  • Pengeratan Batang
Cara pertama adalah dengan pengeratan pada bagian batangnya. Yang dimaksud disini adalah penimbunan karbohidrat di pohon induk yang nantinya akan diambil batangnya dengan cara membuat keratan pada cabang batang tersebut.
Dengan ketentuan lebar bagian batang yang dikupas adalah 2 cm dan jarak antar ujung batang dengan keratan adalah 30-40 cm. Tunggulah keratan tersebut dalam jangka waktu 2-4 minggu, dimana nantinya akan terlihat benjolan disekitar keratan tersebut.
Adanya benjolan tersebut dikarenakan karbohidrat yang telah berkumpul yang dijadikan sebagai energi dalam pembentukan akar serta hormon auksin pada daun. Kemudian, apabila benjolan sudah terlihat barulah kita dapat memotong bagian batang tersebut untuk dijadikan stek.

sumber by dokterbiologi.com

Friday, April 20, 2018

Cara membuat pupuk untuk bunga

Cara membuat pupuk untuk bunga yang akan kita buat membutuhkan pengerjaan yang cukup waktu karena yang akan dibuat secara alami kita akan fermentasikan. Pembuatan pupuk untuk bunga digolongkan ada pupuk padat dan pupuk cair. Anda bisa membuatnya dengan mudah dan bisa dilakukan dirumah.

Sebenarnya pupuk bunga menghendaki beberapa bagian yang sangat kompleks seperti untuk menumbuhkan bunga anda bisa membuat pupuk daun, pupuk daun berguna untuk merangsang pertumbuhan bunga, namun tidak cocok untuk tanaman yang sedang berbung. Jika pupuk ini digunakan pada tanaman yang sedang berbunga maka bukan hasil yang bagus justru akan merusak tumbuhan anda. Nah bagaimana pupuk bunga yang cocok untuk tanaman anda dan cara membuatnya ? Berikut ini adalah cara membuat pupuk bunga yang banyak diaplikasikan oleh petani.
1.pupuk kcl
Pupuk KCL bisa kita gunakan untuk membuat bunga anda bagus, ZPT juga anda membutuhkan untuk tanaman bunga anda. Anda bisa membuatnya dirumah dengan bahan yang sederhana berikut ini adalah cara pembuatan KCL Cair untuk tanaman bunga.
Bahan :
1. Air
2. Sabut kelapa secukupnya
3. Drum (Wadah penyimpanan)
Cara pembuatan:
1. Sabut kelapa dimasukan ke dalam drum hingga terisi setengahnya.
2. Masukan air ke dalam drum yang terisi sabut kelapa hingga penuh.
3. Tutup rapat drum menggunakan plastik.
4. Diamkan drum yang tertutup hingga 2 minggu.
Cek setelah 2 minggu, jika warna air berubah menjadi warna hitam berarti air sudah melarutkan
kandungan KCL pada sabut kelapa. Jika sudah seperti ini anda bisa menggunakannya pada tanaman bunga anda.
Cara penggunaan :
  • Disemprotkan atau disiramkan pada tanaman.
Fungsi:
1. Menguatkan batang tanaman.
2. Memperkuat perakaran.
3. Membuat biji cerah.
4. Biji akan lebih berisi.
5. Jika untuk tanaman buah akan manis dan harum.

2. EM 4 / Mikroorganisme Nabati


Pupuk em4 sangat cocok untuk membuat tanaman anda berkembang dan menghasilkan bunga, hal ini terjadi akibat pembuatan kompos yang anda gunakan dari Mikroorganisme pengurai yang baik. Fungsi utama penambahan pupuk kompos pada tanaman anda digunakan dengan mengganti media tanam atau menambahkan pupuk pada media tanam anda.
Bahan:
1. Sari buah yang terbuat dari buah apa saja yang sudah tua atau masak (nanas atau jeruk atau mangga)
2. Tetes / legen / nira kelapa / gula pasir yang diencerkan seperti tetes.
Cara Pembuatan:
1. Siapkan berender dan masukan bahan seperti nanas, mangga jeruk kemudian belender.
2. Saring ampas dengan kain atau penyaring lainnya untuk memisahkan ampas dengan sari buah.
3. Campurkan air sari dengan tetes.
4. Perbandingan untuk mengaplikasikan 1:1 (1 liter air sari buah dicampur dengan 1 liter tetes).
Cara penggunaan :
1 sendok makan cairan mikro organisme nabati dicampur dengan air 1 liter lalu disemprotkan pada:
  • Pembuatan Kompos / Bokashi
  • Tanaman padi, palawija ataupun sayuran
Fungsi :
1. Penggembur tanah.
2. Berfungsi sebagai makanan mikro organisme, ZAT pengurai didalam tanah.

3. Tambahkan pupuk bokashi


Anda bisa menggunakan pupuk bokashi pada media tanam anda, untuk membuatnya saya sudah membahas di artikel sebelumnya : Cara membuat pupuk bokashi


Tujuan untuk penambahan pupuk ini, bisa diaplikasikan pada tanaman bunga anda yang sedang ingin berbunga hal ini bisa digunakan untuk pergantian tanah jika tanaman hias anda di polybag,

sumber: Agrotani.com

9 Cara merawat bunga

Cara merawat bunga tentunya dapat dilakukan dengan mudah bagi mereka yang memang sangat gemar dengan tanaman hias dan senang untuk berkebun. Dengan adanya tanaman hias di area rumah membuat suasana lebih sejuk, segar, asri dan menarik untuk dipandang. Selain itu, menanam bunga bisa menjadi solusi dalam menghilangkan penat sekaligus menyalurkan hobi.

Baca Juga :
Cara Merawat Bunga
cara merawat bungaDalam merawat bunga atau pun tanaman hias bisa dikatakan susah-susah gampang. Pasalnya jika perawatan yang dilakukan tidak teratur dan rutin, maka akan membuat bunga atau pun tanaman hias mati. Perlakuan khusus perlu diperhatikan agar bunga anda bisa tumbuh dengan baik dan subur. (baca juga : cara menghilangkan karat)
Dengan kondisi bunga yang bisa tumbuh subur akan mempercantik area halaman atau pun taman di rumah anda. Bunga yang tumbuh di halaman anda, meskipun sangat cukup pasokan air yang didapatkannya, anda juga perlu memperhatikan kondisi kesehatan pada bagian daunnya. (baca juga : cara membersihkan cermin)
Lain halnya dengan bunga yang sengaja anda tanam di pot, sesekali anda harus mencukupi kebutuhan pasokan sinar matahari untuk menunjang pertumbuhan bunga tersebut. Pada artikel kali ini akan membahas cara merawat bunga. Yuk kita simak bersama-sama! (baca juga : cara mengatasi toilet mampet)
Berikut beberapa cara merawat bunga agar bisa tumbuh dengan baik dan subur, penjelasannya sebagai berikut :

1. Pastikan Tumbuhan Terkena Sinar Matahari

pasokan-sinar-matahariPasokan sinar matahari yang cukup sangat mempengaruhi proses tumbuh kembang tanaman hias atau pun bunga anda di rumah. Khusus bunga yang anda tanam di pot, maka anda harus meluangkan waktu untuk memindahkannya ke area yang terdapat banyak pasokan sinar matahari pada pagi hari dan memindahkannya kembali pada saat menjelang siang hari. (baca juga : cara membersihkan closet)
Sinar matahari pagi sangat bagus untuk membantu proses fotosintesis. Sedangkan sinar matahari siang akan membuat bunga-bunga anda menjadi layu karena sinar yang dihasilkan terlalu terik dan menyengat sehingga tidak baik untuk bunga-bunga anda di rumah.
Baca Juga :

2. Lakukan Proses Penyiraman Secara Rutin

penyiramanPenyiraman perlu dilakukan secara teratur dan rutin. Untuk bunga dan tanaman hias yang ditanam di area terbuka dan terdapat pasokan sinar matahari sepanjang hari, sebaiknya lakukan penyiraman secara rutin pada pagi hari dan sore hari. (baca juga : cara membersihkan kulkas)
Hal ini perlu dilakukan karena banyaknya air yang menguap menjadi uap air karena akibat interaksi langsung dengan matahari, akan membuat bunga menjadi kekurangan pasokan air jika tidak dilakukan secara rutin. (baca juga : cara membersihkan setrika)
Untuk bunga atau pun tanaman hias yang ditanam di pot dan diletakkan pada di dalam rumah atau pun teras yang teduh, maka anda tidak perlu melakukan proses penyiraman setiap hari. Lakukan proses penyemprotan pada seluruh bagian permukaan daun agar terlihat lebih fresh dan segar. Jika anda melakukan penyiraman setiap hari, maka bunga atau tanaman hias akan kelebihan pasokan air karena uap air yang dihasilkan oleh bunga terlalu sedikit. (baca juga : cara memasang cctv di rumah)

3. Lakukan Proses Pemupukan Dengan Baik

pemupukanProses pemupukan juga sangat diperlukan dan harus diperhatikan karena mempunyai peran penting dalam membantu menjaga kesuburan tanah sehingga tanaman hias dan bunga bisa tumbuh dengan baik dan subur. Lakukan pemupukan secara rutin dan teratur. Sebaiknya anda menambahkan pupuk pada saat pupuk sudah mulai hilang karena larut bersama air ketika anda melakukan penyiraman. (baca juga : pembersih toilet paling ampuh)
Demikian pula pada bunga yang di tanam di pot. Anda juga bisa menambahkan pupuk ketika kadar pupuk yang ada di pot mulai berkurang karena larut juga dengan air lewat lubang sirkulasi pada bagian dasar pot. Hal ini pasti akan anda alami dan tanpa disadari kondisi tanah dan pupuk di pot akan berkurang sampai 50 persen. Jadi batang bunga akan terlihat panjang. Dalam kondisi seperti inilah yang menjadi waktu paling tepat untuk menambahkan pupuk ke pot anda.
Baca Juga :

4. Lakukan Proses Pemangkasan Secara Rutin

pemangkasanProses pemangkasan merupakan suatu proses penataan tanaman hias atau pun bunga agar selalu tampak rapi dan indah untuk dipandang mata. Proses ini perlu untuk dilakukan saat daun-daun yang berada pada bagian batang paling bawah sudah mulai mengering. Kemudian untuk merapikan cabang-cabang yang tidak diperlukan dan tumbuh tidak beraturan. (baca juga : cara membersihkan mesin cuci)
Jika anda tidak memperhatikan dan acuh tak acuh dengan tidak memangkas daun-daun yang kering di bagian batang paling bawah, maka daun-daun itu akan menumpuk pada bagian dasar pot dan dalam waktu yang lama akan mengganggu ruang gerak bunga tersebut sehingga pertumbuhannya menjadi tidak maksimal. Selain itu juga digunakan untuk menghindari adanya hama yang dapat merusak bagian dari bunga atau pun tanaman hias anda. (baca juga : cara memasang antena tv di rumah)

5. Lakukan Penggantian Pot Secara Rutin

penggantian-potMinimal anda harus melakukan penggantian pot secara rutin paling cepat 3 sampai 4 bulan sekali untuk menjaga kesuburan bunga atau pun tanaman hias anda. Saat proses penggantian pot, seringkali ditemukan semut yang bersarang pada akar tanaman anda. Hal tersebut lama-kelamaan akan menggangu pertumbuhan tanaman anda. (baca juga : cara mengusir tikus di rumah)
Selain itu proses ini digunakan untuk memaksimalkan pertumbuhan pada tanaman hias atau pun bunga anda. Dengan bertambah besarnya tanaman tersebut, maka otomatis diperlukan juga wadah atau pot yang lebih besar pula agar tanaman bisa leluasa dalam proses tumbuh dan berkembangnya.
Baca Juga :

6. Hindari Meletakkan Bunga Secara Berdempetan

Cara meletakkan tanaman hias atau pot bunga juga wajib dipahami dan diperhatikan. Pasalnya masih banyak orang yang tidak mengetahui pengaruh besar yang ditimbulkan jika meletakkan pot secara sembarangan seperti halnya berdempet-dempetan. Padahal hal seperti ini terlihat biasa-biasa saja, namun ternyata dampaknya tidak bias diremehkan begitu saja. (baca juga : cara membasmi rayap di atap rumah)
Jika anda ingin tanaman anda tumbuh dan berkembang dengan baik, maka sebaiknya anda pahami cara ini agar apa yang anda inginkan bias terwujud. Meletakkan pot dengan berdempet-dempetan akan sangat mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan bunga anda. Karena ruang gerak yang terbataslah yang mengakibatkan bunga atau pun tanaman hias menjadi sangat lama untuk berkembang. (baca juga : cara membersihkan peralatan dapur dari stainless steel)


Hal yang perlu anda perhatikan adalah mengenai jarak pot pada saat meletakkannya. Paling tidak kasih jarak seukuran dengan pot yang anda letakkan tersebut. Jarak ini berlaku pada seluruh bagian sisi dari pot (bagian kiri, kanan, depan, dan belakang) agar ruang geraknya bias bebas. (baca juga : peralatan rumah tangga yang harus dimiliki)

sumber dari rumahlia.com

Cara Setek Batang Untuk Membuat Tanaman Bonsai


Cara Setek Batang Untuk Membuat Tanaman Bonsai
Setek batang tanaman bonsai-Setek batang merupakan cara yang paling efisien untuk membudidayakan tanaman. Walaupun agak rumit namun cara ini bisa dijadikan pilihan utama.
Advertisement
Beberapa keuntungan yang bisa anda peroleh dengan menggunakan teknik setek ini adalah tak terkendala musim atau waktu, tanaman hasil setek baru memiliki unsur yang sama dengan induknya sehingga tidak perlu khawatir akan berubah jenis, dan proses setek batang ini bisa memperbanyak secara terus menerus.
Berikut ini merupakan cara setek batang untuk membuat tanaman bonsai yang bisa menjadi referensi anda. Sebelum pada cara setek batang untuk membuat tanaman bonsai maka anda bisa mempersiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu yaitu pilih tanaman sesuai keinginan anda bisa tanaman yang batangnya lunak, setengah lunak ataupun keras.

Apapun pilihan anda pada akhirnya setek batang akan menghasilkan tanaman baru yang siap untuk dibudidayakan. Berikut ini cara setek batang untuk membuat tanaman bonsai :
Cara setek batang untuk membuat tanaman bonsai pertama, pilihlah batang yang kondisinya bagus yaitu belum terlalu tua dan bebas dari hama. Berikutnya anda bisa mengurangi daun pada bagian pucuk setek. Kemudian siapkan silet untuk meruncingkan bagian pangkal batang yang anda pilih.

Kemudian batang setek yang sudah anda runcingkan tadi, bisa anda celupkan selama beberapa menit kedalam larutan perangsang akar atau rootone F. Agar perkembangan bisa cepat.

Cara setek batang untuk membuat tanaman bonsai tahap kedua ini, anda bisa menyiapkan media persemaian yaitu berupa pasir yang sudah sterilkan terlebih dahulu dalam wadah yang sesuai dengan jenis tamanan yang anda pilih.

Setelah itu buatlah lubang sesuai denang ukuran dari tanaman setek batang anda dan tanam satu persatu sesuai jumlah yang anda tentukan. Jarak bisa rapat karena wadah ini hanya sementara pada proses penyemaian saja.

Setelah selesai menyemai maka anda bisa mengerudunginya dengan menggunakan plastik. Cara setek batang untuk membuat tanaman bonsai dengan proses ini berfungsi agar kelembaban dalam media tanam anda sekaligus menjaga sinar matahari yang berlebihan.

Hal ini bisa anda lakukan selama dua bulan karena dalam waktu ini tanaman setek batang sudah berakar. Berikutnya anda bisa memindahkan tanaman yang sudah berakar tadi kedalam media pot atau polybag. Ketika anda telah sampai pada tahap ini berarti anda telah berhasil membuat tanaman baru.

Cara setek batang untuk membuat tanaman bonsai diatas hanya bisa anda lakukan dengan ketelatenan yang tinggi. Karena apapun yang kita lakukan semuanya membutuhkan ketelatenan sehingga hasilnya bisa maksimal. Jenis budidaya bonsai dengan setek batang merupakan peluang yang  bagus untuk bisnis.

Itulah beberapa cara setek batang untuk membuat tanaman bonsai yang selalu memiliki daya tarik dan tidak pernah lekang oleh waktu.
Tanaman bonsai ini selalu diburu orang sebagai hiasan rumah. Harganya yang mahal menjadikan tanaman ini merupakan tanaman bagi kelas menengah atas sehingga prospeknya sangat baik.

sumber dari situsbunga.com

Cara Mudah Sambung Pucuk Atau Stek Bunga Kertas (Bunga Bougenville


Cara Mudah Sambung Pucuk Atau Stek Bunga Kertas (Bunga Bougenville) Untuk Pemula – Bunga Kertas atau Bunga Bougenville atau Bugenvil (Bougainvillea) adalah salah satu tanaman bunga hias yang termasuk dalam famili Nyctaginaceae. Tanaman bunga ini berasal dari Amerika Selatan. Tanaman bunga ini memiliki bentuk pohon yang kecil dan susah untuk tumbuh tegak. Spatha atau selundang bunga pada tanaman bunga ini memilii ukuran yang cukup besar yang tumbuh menyelumbungi seluruh bagian bunga majemuk sebelum mekar. Spata tersebut berukuran tipis dan memiliki ciri seperti kertas, warna bunganya beragam ada putih, merah muda, kuning,dan lain-lain. Batang bunga ini memiliki duri yang tajam dan bercabang.
Banyak orang kini menanam bunga bougenville ini untuk tanaman hias, nah kali ini kita akan membahas tentang cara stek Bunga Kertas atau Bunga Bougenville / sambung pucuk atau okulasi Bunga Kertas atau Bunga Bougenville untuk mendapatkan tanaman bunga berbagai warna dalam satu pohon.
Cara Sambung Pucuk atau Okulasi Bunga Kertas atau Bunga Bougenville
1. Pertama, pilih cabang yang masih muda yang masih berwarna kehijauan pada tanaman bunga kertas yang hendak di stek.
2. Siapkan beberapa alat untuk digunakan untuk stek seperti pisau atau yang lainnya untuk memotong , plastik untuk membungkus hasil sambungan nanti dan tali untuk mengikat.
3. Selanjutnya, pilih pucuk bougenville jenis lain. Pilihlah cbang yang masih muda dan memiliki diameter yang hampir sama dengan cabang bawah tanaman yang akan distek.
4. Jika sudah siap semuanya, selanjutnya proses penyambungan. Potonglah cabang batang dengan menggunakan pisau atau uang lainnya, kemudian belah potongan di tengah diameter batang.
5. Siapkan sambungan atas, lalu potong dan pangkas daun dengan menggunakan pisau atau yang lainnya, sisakan bebapa helai saja. Bagian pangkal batang tipiskan dan kedua permukaan batang iris dengan pisau atau yang lainnya. Pengirisan sebisa mungkin 1 kali jalan, agar permukaannya rata sehingga saat diselipkan pada batang bawah permukaannya dapat menempel dengan baik.
6. Jika sudah, selanjutnya selipkan batang atas ke batang bawah.
7. Selanjutnya ikat dengan menggunakan tali yang sudah disiapkan jangan terlalu kencang hanya saja pastikan kedua batang menyatu dengan baik.
8. Untuk mengurangi penguapan dan menjaga kelembaban, bungkus sambungan dengan menggunakan plastik yang sudah disiapkan.
9. Terakhir, pot tanaman bunga bougenville sambungan tersebut diletakkan pada tempat yang teduh.
Demikian artikel pembahasan tentang”Cara Mudah Sambung Pucuk Atau Stek Bunga Kertas (Bunga Bougenville) Untuk Pemula”, semoga bermanfaat dan jangan lupa ikuti postingan kami berikutnya. Sampai jumpa


sumber dari www.faunadanplora.com

8 cara menanam durian

8 Cara Menanam Durian Montong Agar Cepat Berbuah Bagi sebagian orang buah durian merupakan buah yang harus dihindari lantaran baunya ya...